Grup Humpuss (GTSI) Bagikan Dividen Interim Rp23,72 Miliar

Jakarta – Emiten pelayaran Grup Humpuss, PT GTS Internasional Tbk (GTSI), akan mendistribusikan dividen interim untuk tahun buku 2024 dengan total nilai mencapai Rp23,72 miliar.

“Perusahaan akan melaksanakan pembagian dividen interim sebesar Rp1,5 per saham,” ungkap manajemen GTSI dalam keterbukaan informasi di Bursa Efek Indonesia, Selasa (31/12/2024).

Keputusan pembagian dividen ini telah disetujui oleh Dewan Komisaris Perseroan pada tanggal 30 Desember 2024.

Pembagian dividen interim ini juga didasarkan pada kinerja keuangan hingga akhir September 2024, di mana emiten yang dimiliki oleh Tommy Soeharto tersebut mencatatkan laba bersih yang dapat diatribusikan kepada entitas induk sebesar USD6,07 juta.

Sementara itu, saldo laba ditahan yang tidak dibatasi penggunaannya tercatat sebesar USD1,16 juta, dan total ekuitas GTSI mencapai USD66,71 juta.

Berikut adalah jadwal pembagian dividen interim GTSI untuk tahun 2025:

Pembayaran dividen: 30 Januari 2025.

Cum dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 9 Januari 2025

Ex dividen di pasar reguler dan pasar negosiasi: 10 Januari 2025

Cum dividen di pasar tunai: 13 Januari 2025

Ex dividen di pasar tunai: 14 Januari 2025

Tanggal pencatatan: 13 Januari 2025

Post Comment